Panit Binmas Polsek Pundong Aiptu Sardini pada hari selasa 17 Oktober
2017 jam 09.00 wib memberikan sosialisasi tertib berlalu lintas di SDN
Monggang Srihardono Pundong yang diikuti oleh kurang lebih 80 siswa.
Dalam
kesempatan ini siswa diberikan pemahaman tentang rambu-rambu lalu
lintas dan gerakan pengaturan lalu lintas yang bertujuan untuk
menanamkan cara berlalu lintas yang baik dan aman sejak usia dini.
Selain
itu juga dengan sosialisasi ini diharapkan akan terbangun kesadaran
tentang pentingnya keselamatan diri dalam berlalu lintas saat mereka
dewasa nanti, sehingga akhirnya pelanggaran dan kecelakaan dapat
diminimalisir.
Sosialisasi berlangsung hingga pukul 10.20 wib berjalan aman dan lancar. (Sihumas Polsek Pundong)
Sosialisasi Tibcar Lantas Di SDN Monggang

Tag: berita
Tidak ada komentar: